Banner iklan disini

Artikel untuk diskusi bahasa Indonesia dengan judul upaya untuk mengatasi aktivitas masyarakat membuang sampah disungai

            Setiap orang ingin hidup sehat dan terhindar dari berbagai masalah lingkungan. Akan tetapi hal itu tidak mudah karena pola hidup masyarakat yang sering kali merusak lingkungan sekitar. Fenomena itulah yang sering kita jumpai disekitar kita, seperti halnya penumpukan sampah yang terjadi dibeberapa tempat. Hal terebut terjadi karena kurangnya kesadaran masyarakat akan membuang sampah pada tempatnya sehingga menimbulkan dampak yang buruk bagi lingkungan sekitar. Penumpukan sampah dapat menyebabkan tersumbatnya aliran air, baik itu aliran air sungai/aliran air selokan
Sampah adalah suatu bahan yang terbuang atau dibuang dari sumber hasil aktifitas manusia maupun alam yang belum memiliki nilai ekonomis. Sampah berasal dari rumah tangga, pertanian, perkantoran, perusahaan, rumah sakit, pasar, dsb. Secara garis besar, sampah dibedakan menjadi sampah organik atau sampah basah, contoh sampah dapur, sampah restoran, sisa sayuran, rempah-rempah termasuk sisa buah yang dapat mengalami pembusukan secara alami.
Kemudian sampah an organik atau sampah kering, contoh logam, besi, kaleng, plastik, karet juga botol yang tidak dapat mengalami pembusukan secara alami. Selain itu sampah berbahaya, contoh baterai, botol racun nyamuk termasuk jarum suntik bekas. Kini yang menjadi persoalan adalah aktivitas masyarakat yang sering membuang sampah disungai yang menyebabkan penumpukan sampah. Bagaimana upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut? . permasalahan tersebut dapat di atasi dengan beberapa cara antara lain sebagai berikut:
1.      Replace ( Mengganti )
Yaitu mengganti barang-barang yang tidak tahan lama dan bisa menghasilkan banyak sampah dengan bahan yang awet dan menghasilkan hanya sedikit sampah. Misalnya gelas kaca. Untuk mengurangi sampah dan barang menjadi tahan lama, Gelas kaca bisa kita ganti dengan gelas plastik yang tidak mudah pecah.
2.      Reuse ( Memakai Kembali )
Yaitu memanfaatkan kembali barang yang telah terpakai untuk membuat barang lain yang bermanfaat. Misalnya kerajinan tangan, dan mainan.
3.      Reduce ( Mengurangi )
Yaitu dengan mengurangi pemakaian barang agar sampah yang dihasilkan akan berkurang juga.
4.Reycle ( Mendaur Ulang )
Yaitu mengolah sampah menjadi barang baru yang bermanfaat.
Namun, selain cara mengatasi masalah sampah dengan 4R, ada beberapa cara lagi untuk menangani sampah yang berserakan dimana-mana. Yaitu.

1. Penimbunan Sampah
Yaitu penanganan sampah dengan cara menimbun sampah di bawah tanah. Menimbun sampah ini bertujuan agar bisa mempercepat penguraian dan mencegah timbulnya bau.
2. Pembakaran Sampah
Yaitu penanganan sampah dengan cara membakar habis sampah agar musnah
3. Pengelompokan Sampah
Yaitu dengan mengelompokan/memisahkan jenis sampah Organik dan Anorganik agar mudah di daur ulang
4.      Membuang sampah pada tempatnya.
5.      Melaksanakan bakti sosial untuk membersihkan sampah.
6.      Menyiapkan petugas kebersihan untuk membersihkan sampah tiap hari.
7.      Memanfaatkan limbah sampah yang masih dapat digunakan untuk produk kerajinan misal sampah bekas mie instan dibuat menjadi tas dan dompet.
Jika hal hal itu dilakukan mungkin dapat mengurangi kebiasaan masyarakat yang sering membuang sampah di sungai. Dan mengurangi kerusakan lingkungan akibat sampah yang menumpuk di pnggir sungai.
Berdasarkan uraian di atas dapat di simpulkan bahwa sebenarnya masyarakat dapat di atur dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat .Dan masyarakat juga dapat memenfaatkan limbah sampah yang bisa digunakan sebagai barang kerajinan yang dapat djual dengan harga yang relaif mahal misal as dan dompet atau barang kerajinan yang lain.
Kesimpulan hasil diskusi:
1.      Jika masyarakat masih membuang sampah disungai maka pemerintah akan menyiapkan tempat sampah untuk dua rumah satu tempat sampah.
2.      Jika masalah pembuangan sampah itu masih gagal pemerintah akan menindak lanjuti dengan tegas dengan memberi sanksi apabila pelaku belum jera maka akan diberlakukan denda.
3.      Cara kita menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang masalah pembuangan sampah disungai dengan cara kita akan mengirim beberapa orang untuk melakukan penyuluhan dibeberapa desa dan mengumpulkan RT dan RW di desa tersebut.